Sunday, July 4, 2010

Jaksa Tahan 4 Tersangka Baru

Laporan Kanis Lina Bana
RUTENG, Pos Kupang.Com-- Setelah menahan Kepala Dinas (Kadis) Pertanian, Perkebunan Perikanan dan Kelautan Kabupaten Manggarai, Ir. Ignas Tora, kontraktor pelaksana kegiatan, Chandra Gunawan, dan Penjabat Pembuat Teknis Kegiatan (PPTK), Ir. Kosmas Marut, Rabu (23/6/2010) lalu, aparat Penyidik Kejaksaan Negeri Ruteng, Rabu (30/6/2010), kembali menahan empat orang tersangka baru dalam dugaan korupsi proyek itu.

Kempat tersangka itu, yakni Yosep Burhan Nurdin, Kristo Enggong dan Kristo M (keduanya tim pemeriksa), serta Heri Sia sebagai pelaksana kegiatan. Dengan demikian jumlah tersangka proyek kapal ikan di Manggarai Timur tahun anggaran 2009 dengan total anggaran Rp 906.920.000,00 menjadi tujuh orang. Tujuh tersangka itu sudah dititipkan di LP Carep-Ruteng.

Informasi yang dihimpun Pos Kupang di Kantor Kajari Ruteng, Jumat (2/7/2010), menyebutkan, empat tersangka baru yang ditahan itu sesuai dengan kapasitas dan keterlibatan mereka dalam pelaksanaan kegiatan proyek tersebut.

Tim pemeriksa itu menandatangani berita acara pemeriksaan proyek kapal ikan, padahal proyek itu belum selesai dikerjakan. Empat tersangka baru itu ditahan berdasarkan amanat pasal 21 KUHP, yakni alasan obyektif dengan ancaman hukuman di atas lima tahun, alasan subyektif supaya tersangka tidak mengulangi perbuatannya tidak menghilangkan barang bukti dan tidak melarikan diri.

Untuk diketahui, proyek 30 unit kapal ikan di Kabupaten Manggarai Timur ditengarai bermasalah yang mengakibatkan negara dirugikan Rp 570 juta. Kerugian negara berasal dari mark up harga mesin dan pelaksanaan kegiatan tidak sesuai dengan limit waktu yang ditentukan. Dalam kontrak disebutkan item pekerjaan mulai berlangsung dari 23 September 2009 sampai 15 Desember 2009.

Namun penyerahan kapal ikan baru dilakukan 22 Februari 2010 dan 16 Maret 2010. Sementara berita acara selesai pekerjaan dilakukan 15 Desember 2010. (lyn)

1 comment:

  1. baguuuss...
    di kejar terus semua proyek yang bermasalah agar daerah ini bisa keluar dari keterbelakangan

    ReplyDelete

LAGU INDO-BARAT

1. Bad Man