Sunday, June 13, 2010

Dubes Denmark Kunjungi Mabar

LABUAN BAJO, Timex-Duta Besar (Dubes) Denmark, Borge Petersen selama seminggu sejak Senin (7/6) lalu berada di Labuan Bajo. Kedatangan Petersen ini dalam rangka dukungan Denmark dalam pemberdayaan masyarakat di Flores terutama Kabupaten Manggarai Barat.


Manager Direktur Burung Indonesia, Agus Budi Utomo kepada koran ini di Labuan Bajo menjelaskan, kedatangan Dubes Denmark ini dalam rangka meninjau sejauh mana program fasilitasi yang telah dilakukan Yayasan Burung Indonesia di kawasan Mbeliling. Program Mbeliling disupport oleh pemerintah Denmark.

Utomo menjelaskan, Dubes sudah mengujunggi beberapa tempat diantaranya Pulau komodo, bermalam di kampung Nunang, singah di tiga desa yakni Desa Golo Mbu, Desa Golo Desat, Desa Liang Dara. Di beberapa desa ini Dubes melihat langsung pelestarian alam di kawasan Mbeliling dan proses fasilitasi peningkatan ekonomi masyarakat terutama perempuan.

Sejauh mana keterlibatan perempuan dalam pelestarian alam dan pembangunan. Selain itu Dubes sempat menginap di Desa Wae Sano dimana Burung Indonesia memfasilitasi tempat tersebut menjadi tempat ekowisata. Dubes juga mengunjunggi kelompok petani di tiga desa tersebut untuk melihat bagimana pemberdayaan masayarakat dilakukan.

Sementara itu Petersen kepada koran ini mengungkapkan, pemerintah Denmark sangat mendukung upaya pelestarian alam dan juga pengembangan kemampuan kapasitas masayarakat di Flores.

Salah satu hal yang menjadi perhatian pemerintah Denmark dalam kerjasama dengan Yayasan Burung Indonesia adalah tentang keterlibatan perempuan. Petersen memandang penting sekali perempuan terlibat dalam pengambilan keputusan tentang pembangunan dan pengelolaan sumberdaya alam.

Ada dua hal yang dilihat Petersen ketika menginap dan menjunggi beberapa desa di Kecamatan Sano Nggoang adalah bahwa perempuan terlibat dalam pendapatan ekonomi keluarga dan pendatapan masyarakat. Misalnya di Desa Golo Desat ada kelompok perempuan yang mengusahakan minuman jahe dan mereka menyediakan tepung jahe yang siap seduh dan itu sudah dipasarkan sampai keluar Flores. (kr4)

No comments:

Post a Comment

LAGU INDO-BARAT

1. Bad Man